Jumat, 14 Juni 2013

Android v5.0 Key Lime Pie Siap Rilis Akhir Oktober


Ketika Google cukup agresif saat meluncurkan Google I / O, semua orang terus bertanya-tanya kapan Android meluncurkan versi terbaru v5.0 nya? Setiap orang memiliki pertanyaan yang sama, ketika Google akan meluncurkan versi berikutnya dari OS yang paling populer di dunia. Laporan mulai datang bahwa perusahaan malah akan merilis stop-gap Android v4.3.0 Jelly Bean. Apakah ini mengindikasikan adanya sebuah alasan penundaan atau sekedar memberikan OEM jeda untuk membesut versi terbaru.

Dirilis dari Android News, mengatakan bahwa Google akan meluncurkan versi OS berikutnya yakni 5.0 Key Lime Pie beberapa waktu lagi di akhir Oktober 2013.


Banyak pihak yang berspekulasi bahwa pada Oktober akan diluncurkan seri X ponsel Motorola terbaru, dan ponsel Nexus 5. Bersama dengan debut versi baru dari Android adalah bukan sesuatu yang tidak mungkin bukan? Toh Google melakukan hal yang sama persis dengan Galaxy Nexus dan Android 4.0 Ice Cream Sandwich (yang berfungsi sebagai platform saat ini dan updateke Jelly Bean), keduanya secara bersamaan diluncurkan di November 2011.

Android v5.0 akan menjadi OS yang dioptimalkan dan akan berjalan dengan baik pada perangkat dengan memori minimal 512 MB RAM. Dengan diperkenalkannya  perangkat terbaru dari Galaxy S4 dan HTC One Google Edition, Google mungkin juga berencana akan mengadakan update v5.0 ke HTC One dan Galaxy S4. Kita tunggu saja perkembangannya.

0 komentar:

Posting Komentar